1Terdapat 7 ruang laboratorium di bawah pengelolaan jurusan Kimia FMIPA UNTAN yaitu :

  1. Laboratorium Kimia A
  2. Laboratorium Kimia B
  3. Laboratorium Riset Kimia Organik
  4. Laboratorium Riset Kimia Anorganik-Fisik
  5. Laboratorium Riset Bioteknologi
  6. Laboratorium Riset Kimia Pigmen
  7. Laboratorium Riset Kimia Atsiri

Laboratorium Kimia A dan Kimia B dipergunakan untuk praktikum kimia dasar dan kimia lanjut prodi Kimia serta prodi-prodi lain di bawah FMIPA UNTAN. Laboratorium Kimia A dan Kimia B berada di bawah koordinasi Kepala Laboratorium Kimia.

Laboratorium Riset Kimia dan Bioteknologi di bawah koordinasi Kepala Laboratorium Riset dan Bioteknologi  terutama diperuntukkan bagi mahasiswa prodi Kimia yang sedang melakukan riset tugas akhir serta bagi dosen prodi Kimia yang sedang melakukan penelitian dalam rangka melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi.

Layanan praktikum di Laboratorium Kimia, antara lain :

Praktikum untuk mahasiswa prodi Kimia FMIPA :

  1. Praktikum Kimia Dasar I Prodi Kimia
  2. Praktikum Kimia Dasar II Prodi Kimia
  3. Praktikum Kimia Unsur Prodi Kimia
  4. Praktikum Kimia Koordinasi Prodi Kimia
  5. Praktikum Kimia Organik Dasar Prodi Kimia
  6. Praktikum Reaksi Senyawa Organik Prodi Kimia
  7. Praktikum Pengantar Analisis Kimia Prodi Kimia
  8. Praktikum Metode Pemisahan Kimia Prodi Kimia
  9. Praktikum Termodinamika dan Kesetimbangan Kimia Prodi Kimia
  10. Praktikum Biokimia Prodi Kimia

Layanan praktikum mahasiswa di luar prodi Kimia :

  1. Praktikum Kimia Dasar Prodi Fisika, Geofisika, Ilmu kelautan dan Biologi FMIPA
  2. Praktikum Kimia Dasar Prodi Teknik Kimia dan Teknik Pertambangan Fakultas Teknik
  3. Praktikum Biokimia Prodi Ilmu Kelutan
  4. Praktikum Kimia Organik Prodi Ilmu Kelautan

Layanan jasa analisis di Laboratorium Kimia dan Riset-Bioteknologi :

  1. Uji fitokimia (menggunakan plat tetes atau Kromatografi Lapis Tipis)
  2. Uji Antioksidan (metode DPPH)
  3. Uji Fenol Total (metode aminoantipirin)
  4. Uji Kadar Asam Salisilat
  5. Penentuan CO2 bebas
  6. Penetuan keasaman (pH)
  7. Penentuan biochemical organic demand (BOD)
  8. Penentuan chemical organic demand (COD)
  9. Penentuan total organic carbon (TOC)
  10. Penentuan total suspended solid (TSS)
  11. Penentuan total dissolved solid (TDS)
  12. Analisis logam Fe metode spektrotometri UV-Vis
  13. Analisis logam (Fe, Cd, Ca, Cu, Zn, Cr) metode AAS
  14. Analisis logam merkuri/Hg metode CV-AAS
  15. Analisis logam Ca metode titrimetri
  16. Analisis logam Mg metode titrimetri
  17. Analisis Cl metode titrimetri
  18. Penentuan N-total
  19. Penentuan serat
  20. Analisis proksimat (kadar air, kadar abu, kadar lemak, kadar protein)
  21. Analisis asam lemak bebas
  22. Penentuan bilangan iod
  23. Penentuan kadar glukosa
  24. Uji daya hantar listrik
  25. Ekstraksi dan evaporasi

Sarana penunjang Laboratorium Kimia dan Riset-Bioteknologi :

  1. Alat-alat gelas lengkap
  2. Spektrofotometer serapan atom (AAS)
  3. Spektrofotometer UV-Vis
  4. Alat pengukur Total organic Carbon (TOC)
  5. pH-meter
  6. Neraca analitik
  7. Refraktometer
  8. Melting point apparatus
  9. Desikator
  10. Kulkas dan freezer
  11. Alat destilasi
  12. Alat ekstraksi
  13. Tanur (muffle furnace)
  14. Oven
  15. Sentrifus
  16. Washing sonicator
  17. Inkubator
  18. Hot plate/stirrer
  19. Penangas air
  20. Penyaring vakum
  21. Kolom kromatografi
  22. Laminar air flow
  23. Trans illuminator
  24. Elektroforesis
  25. Mikroskop Binokular
  26. Mikroskop :

Kontak Laboratorium Jurusan Kimia FMIPA Universitas Tanjungpura

  • Kepala Lab Kimia : Dr. Anis Shofiyani (+62 822-2070-1890)
  • Kepala Lab Riset dan Bioteknologi Kimia : Dr. Ajuk Sapar (+62 812-3672-8813)
  • E-mail : lab@chemistry.untan.ac.id

Dokumen Administratif Laboratorium Kimia FMIPA Universitas Tanjungpura

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *